HARI INI ISRAN HADI RESMI MENJADI GUBERNUR KALIMANTAN TIMUR

INDCYBER.COM, SAMARINDA -Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim terpilih, Isran Noor-Hadi Mulyadi akan dilantik oleh Presiden RI Joko Widodo, Senin (1/10) hari ini. Isran-Hadi akan dilantik di Istana Negara.

Sabtu (28/9) malam, Isran-Hadi telah mengikuti geladi bersih pelantikan di Pendopo Lamin Etam. Proses geladi bersih berjalan lancar.

“Geladinya lancar saja, aman,” kata Isran dengan gaya bicara yang khas.

Dalam latihan itu, Isran-Hadi juga menonton prosesi pelantikan sembilan gubernur sebelumnya.

Pelantikan Isran-Hadi terkesan mendadak dan lebih cepat dari jadwal semula, 18 Desember2018.

Apalagi, Manteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo sebelumnya telah menunjuk Restuardy Daud sebagai Pj Gubernur Kaltim.

Sekretaris Tim Pemenangan Isran-Hadi, Zainal Haq  mengatakan akan lebih baik bila Kaltim segera memiliki gubernur dan wagub definitif, sehingga program pembangunan segera dijalankan.

Wakil gubernur terpilih, Hadi Mulyadi mengakui ia telah dihubungi pihak Sekretariat Negara terkait pelantikan itu.

“Insya Allah tidak ada perubahan lagi,” ujarnya.

Informasi terakhir, pelantikan Isran-Hadi tetap dilakukan pada Senin (1/10) hari ini, pukul  15.00 WITA. Pelantikan molor 5 jam dari jadwal karena menunggu kepulangan  Presiden Jokowi dari Palu, Sulawesi Tengah.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *