Peserta Kejurprop Bulu Tangkis Disambut Bupati Kubar

INDCYBER.COM, SENDAWAR – Malam ramah tamah yang digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Barat (Kubar), dalam rangka menyambut para peserta Kejuaraan Propinsi (Kejurprop) Bulu Tangkis, di Balai Agung Aji Tulur Jejangkat (ATJ), Minggu malam (7/10/2018).

Kejurprop bulu tangkis kali ini hanya diikuti 9 kabupaten dan kota se – Kaltim, sedangkan kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tidak hadir meramaikan Kejurprop di Sendawar tahun 2018 ini.

Dalam sambutannya Bupati FX. Yapan SH menyampaikan selamat datang kepada para peserta Kejurprop di Tanaa Purai Ngeriman ini,” pelaksanaan kejurprop diharapkan menjadi bagian dukungan kita bersama untuk kejayaan prestasi bulu tangkis bagi propinsi di Kalimatan Timur secara khusus dan bangsa Indonesia secara umum,” kata Yapan.

Dikatakan Yapan, pada perhelatan ASEAN Game Agustus 2018 lalu, atlet – atlet Indonesia, terutama bulu tangkis telah menorehkan hasil yang amat sangat membanggakan, serta mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Dengan harapan penyelengaraan Kejurprop bulu tangkis yang dilaksanakan di Kubar kali ini, dapat menjadi ajang untuk mempersiapkan atlet – atlet muda yang berbakat dalam even – even yang lebih tinggi lagi.

“ Saya berpesan kepada para wasit, hakim garis, junjung tinggi netralitas, dan para atlit harus menjunjung tinggi sportivitas dalam bertanding,” ujar Yapan.

Lanjutnya, begitu juga dengan para official team dan supporter, taati aturan yang telah ditentukan oleh panitia, hingga terciptalah pertandingan yang tertib, aman dan nyaman hingga pertandingan selesai, seraya membuka secara resmi pertandingan Kejurprop bulu tangkis 2018.

Hadir dalam acara tersebut, perwakilan pengurus PBSI Kaltim, Aang Syahrudin, Ketua PBSI Kubar Sahadi, ketua Koni Untung Surapati, Sekdakab Yacop Tullur, Kapolres I Putu Yuni Setiawan, Kasdim serta kepala OPD dan kepala cabang Bank BPD Kaltim Tara.

Kejurprop 2018 di Kubar kali ini menghadirkan pemain bulu tangkis nasional Markis Kido. (arf)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *