SEDEKAH ADALAH AMAL IBADAHMU

INDCYBER.COM, SAMARINDA -Satu lagi sebuah lembaga kemanusiaan yang peduli terhadap sesama terutama kepada anak yatim piatu, kaum dhuafa hadir di Samarinda.

Berawal dari kegiatan sedekah setiap hari Jumat dengan membagikan nasi kotak keliling jalan protokol Samarinda menyasar anak yatim, anak jalanan hingga kaum dhuafa.

Komunitas yang digawangi oleh Hera awalnya hanya berjumlah tiga orang, seiring berjalannya waktu kini komunitas tersebut telah memiliki 50 anggota dari berbagai kalangan, ada pedagang disekitar pasar segiri, ibu rumah tangga, mahasiswi dan sebagainya.

Komunitas Jum’at Sedekah Samarinda baru tumbuh 4 bulan yang lalu kian tumbuh berkembang karena sebuah niatan tulus membantu sesama yang membutuhkan, Hera, Ketua Komunitas JSS mengatakan jika selama ini mereka turun langsung ke lapangan untuk menggalang dana ke sekitar pedagang pasar pagi hingga ke jalanan demi sebuah niatan tulus.

“Alhamdulillah Komunitas Jum’at Sedekah Samarinda ini meskipun masih empat bulan tapi sudah mendapatkan sambutan yang luar biasa dari masyarakat Samarinda dan sekitarnya, terakhir kami mengadakan acara menyantuni anak yatim harinya minggu kemarin di Masjid Al Hikmah kompleks Pasar Segiri dan dana yang terkumpul bisa tembus mencapai Rp 30 juta,”ujar Hera kepada indcyber.com saat ditemui di sekretariat JSS, Selasa(19/02/19).

Perlu diketahui saat musibah kebakaran yang menimpa warga di jalan Maduningrat Kutai kartanegara, Komunitas Jum’at Sedekah Samarinda juga telah menyalurkan bantuan langsung kepada korban kebakaran agar lebih tepat sasaran.

Komunitas JSS ini lebih mengutamakan untuk membantu yang lebih membutuhkan di negeri sendiri dari pada membantu keluar Negeri, sangat sederhana alasannya karena di negeri sendiri masih banyak yang lebih membutuhkan.

“Kalau dibilang kita tidak peduli kepada saudara kita yang di luar negeri Palestina misalnya tidak juga ya, namun kami dalam pengumpulan dana ini lebih mementingkan saudara saudara kita yang ada di sekitar kita dulu karena masih banyak yang lebih membutuhkan,”ungkap Hera yang didampingi oleh dua anggota Komunitas JSS lainnya.

Sedekah adalah Amal Ibadahmu, jargon dari Komunitas JSS ini karena dengan bersedekah tidak akan membuat kita miskin tapi justru sebaliknya Allah akan melipatgandakan rezeki bagi orang yang ikhlas bersedekah, itu janji Allah.

Bagi masyarakat Samarinda khususnya dan Kalimantan Timur umumnya jika ingin bergabung dan membantu meringankan beban sesama bisa datang langsung ke Sekretariat Komunitas Jum’at Sedekah Samarinda di depan Masjid Al Hikmah kompleks Pasar Segiri Samarinda atau bisa menghubungi nomor handphone 081254137288.

Bantuan bisa berupa uang tunai, pakaian bekas layak pakai, beras ataupun yang lainnya. Yang terpenting niat tulus ikhlas kita membantu sesama. (sp).

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *