Al Hasni :Mari Kita Jaga Persatuan dan Kesatuan Meski Berbeda Pilihan

INDCYBER.COM, SAMARINDA -Pemilihan Umum serentak pada tanggal 17 April mendatang akan segera dimulai, jika kita hitung masih ada kurun waktu 18 hari ke depan untuk menentukan arah Indonesia lima tahun ke depan.

Hal ini juga mendapat respon yang positif dari anggota DPRD Kaltim dari Fraksi Golkar H Abdurahman Al Hasni dengan semakin panasnya suhu politik di tanah air.

Al Hasni mengatakan dengan suhu politik semakin panas menjelang pencoblosan kita harus bisa berpikir secara dewasa dan lebih mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa.

“Pilihan boleh beda tapi rasa persatuan dan kesatuan bangsa harus tetap kita jaga, saat ini suhu politik negara ini memang lagi mendidih ya, beda pilihan politik itu wajar, beda pilihan Caleg juga wajar namanya juga negara demokrasi, “ungkap Abdurahman Al Hasni kepada indcyber.com via Whatshappnya.

Politisi Golkar yang saat ini duduk di Komisi IV DPRD Kaltim juga berpesan kepada seluruh masyarakat Kaltim umumnya dan Samarinda khususnya Untuk dapat datang ke TPS masing-masing pada tanggal 17 April mendatang guna mencoblos pilihan sesuai hati nuraninya.

“Saya sebagai anggota DPRD Kaltim menghimbau kepada seluruh masyarakat Kaltim umumnya dan Samarinda khususnya agar datang ke TPS masing-masing tanggal 17 April mendatang untuk menggunakan hak pilihnya sebagai warga negara Indonesia yang baik, “pungkasnya. (advertorial /sp).

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *