HETIFAH :MELEK ANGGARAN ITU PENTING

Indcyber.com, Samarinda -Dimasa saat ini masih banyak orang yang ingin duduk di kursi Dewan, itu suatu hal yang wajar tapi harus dengan syarat mengerti juga dengan pengelolaan anggaran daerah atau internal jika tidak mengerti tentunya akan menjadi semakin kacau.

Guna mengupas itu semua hingga kita bener bener melek anggaran bersama dengan Anggota DPR RI Dapil Kaltim Hj Hetifah dan seorang pakar anggaran Nandang di lantai 3 Harris Hotel Samarinda menggelar workshop Bedah Anggaran, Jumat(01/06/2018)

Kegiatan diikuti oleh seluruh perwakilan 10 Kab/Kota serta para wartawan cetak maupun online, acara juga dirangkai dengan buka puasa bersama serta sholat maghrib. Banyak yang dikupas permasalahan penyusunan, penggunaan anggaran.

“Menteri saat ini sedang rapat APBN membahas anggaran 2019 jadi sekarang sudah ada pandangan dari fraksi fraksi tentang APBN jadi pembahasannya satu setengah tahun sebelum dimulai prosesnya, “ujar Hetifah.

Sudah sewajarnya jika masyarakat tau akan anggaran dipergunakan untuk apa saja,dari resume bisa di publikasikan di media. Jadi nantinya akan ada komitmen politik antara Pemerintah,Legislatif dan kembali ke masyarakat jadi partisipasi seluruh elemen sangat penting.

“Saat ini sangat ironis banyak anggota Dewan tersandung masalah karena dia tidak melek anggaran  “pungkas politisi Golkar ini

Memang tidak semua anggota Dewan melek anggaran tapi mereka yang ada di banggar seharusnya mengerti tentang pengelolaan keuangan, wajib memahami dari pembuatan peraturan serta yang paling penting melek anggaran. (slamet pujiono) 

Hetifah dan seluruh peserta workshop Bedah Anggaran dan sejumlah awak media.

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *