HIMPUNAN WANITA KARYA KOTA SAMARINDA MENGGELAR SOSIALISASI EMPAT PILAR MPR RI

INDCYBER.COM, SAMARINDA -Untuk memperdalam pengetahuan kita tentang empat pilar bangsa kita Indonesia Himpunan Wanita Karya Samarinda menggelar Sosialisasi Empat Pilar MPR RI bertempat di Aula hotel Lambung jalan Lambung Mangkurat Samarinda, Selasa (4/12/2018).

Dalam agenda ini turut hadir Wakil Ketua MPR RI Mahyudin, ST MM, anggota DPR-RI Hetifah Syaefudian, Ketua HWK Kota Samarinda Ade Maria Ulfa serta ratusan undangan.

Hingga berita ini diturunkan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI masih berlangsung dengan dibuka langsung oleh Wakil Ketua MPR RI Mahyudin dan saat ini masih mendengarkan pemaparan materi oleh anggota Komisi IX DPR-RI Hetifah Syaefudian terkait kelangsungan hajat hidup orang banyak yang dinilai belum makmur bagi rakyat Indonesia .

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *