Kejaksaan Kubar Adakan Syukuran, Menyambut Hari Bhakti  Adhyaksa ke 59

Indcyber.com, SENDAWAR – Kejaksaan Negeri (Kejari) Kutai Barat (Kubar) mengadakan syukuran guna memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 59, serta HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) dengan mengambil tema “ Tingkatkan Pengabdian Demi Kemajuan Keunggulan dan Keutuhan Negeri “, berlangsung di aula Kejari Kubar pada Senin (22/7/2019).

Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati Kubar, FX. Yapan SH, Bupati Mahakam Ulu (Mahulu) yang diwakili Asisten I Lilik Yohanes Peng, Kapolres Kubar AKBP. I Putu Yuni Setiawan, perwakilan Kodim 0912, berapa pimpinan OPD, serta Ormas dan hadirin undangan.

Kejari Kubar, Wahyu Triantono mengatakan bahwa acara syukuran yang dilaksanakan ini tidak lain adalah, mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, yang mana rasa syukur itu ditujukan juga kepada anggota Adhyaksa dalam mengemban tugas dan tanggung jawab dalam menegakkan hukum dan keadilan terhadap masyarakat baik Kubar maupun Mahulu.

“ Saya ucapkan terima kasih dan dan juga rasa syukur atas dukungan masyarakat Kubar maupun Mahulu, yang telah mendukung kejaksaan dalam mengemban tugas, dan apabila pelayanan kami selama ini ada kekurangan mohon dimaafkan,” kata Wahyu Triantono.

Sementara bupati FX. Yapan menyampaikan bahwa, selaku abdi negara dan masyarakat harus mampu secara totalitas melalui kapasitas masing-masing, untuk mengupayakan suksesnya pembangunan dengan menciptakan lingkungan yang kondusif melalui terciptanya perlindungan.

Ia menuturkan bahwa rasa nyaman dan aman  yang mampu menjamin berlangsungnya segenap aspek kehidupan untuk hidup berbangsa dan bernegara serta sosial masyarakat, menyadari bahwa kondusifitas adalah modal utama untuk membangun.

Dikatakan Yapan bahwa mengoptimalisasikan pelaksanaan tugas, tanggung jawab, peran dan fungsi atas kewenangan yang dimiliki untuk mewujudkan praktek penegakan hukum yang obyektif, profesional dan porporsional yang mampu menghadirkan terbangunnya nilai-nilai keadilan.

“ Saya atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih serta apresiasi atas dedikasi serta kerja sama yang telah dilaksanakan oleh Kejaksaan Negeri kabupaten Kutai Barat,” ujar FX. Yapan.

Lanjutnya, bahwa dalam upaya menangani masalah hukum yang ada dalam wilayah kabupaten Kutai Barat dan juga Mahakam Ulu.

“ Sekiranya kerjasama serta kinerja ini bisa dapat kita tingkatkan lebih baik lagi, untuk dapat mewujudkan Kutai Barat yang semakin adil, mandiri dan sejahtera berlandaskan ekonomi kerakyatan dan kuwalitas sumber daya  manusia,” ujarnya. (arf).

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *