indcyber.com, SENDAWAR – Komando Distrik Militer (Kodim) 0912 Kutai Barat (Kubar) menyelenggarakan Event Touring Anventure Trail selama 2 hari di mulai pada Sabtu (03/8/2019) dan berakhir Minggu (04/8/2019), diikuti 500 Rider dari seantero penjuru nusantara.
Acara tersebut berlangsung di Taman Budaya Sendawar (TBS), dengan diawali ritual adat oleh kepala Adat Besar Kubar Manar Dimansyah, dan peserta dilepas Bupati Kubar FX. Yapan SH, yang diwakili oleh Asisten I Sekkab Kubar, Misran Effedi, didampingi Komandan Kodim 0912 Kubar Letkol. Inf. Anang Sofyan Efendi, Kapolres Kubar AKBP. I Putu Yuni Setiawan, Kejari Kubar Wahyu Triantono, Ketua Pengadilan Kubar, serta Ketua Panitia Pelaksana M. Teddy.
Bupati FX. Yapan SH, dalam sambutannya yang dibacakan Asisten I Sekkab Kubar Misran Effendi mengucapkan selamat datang kepada para rider se-Indonesia di Kubar.
Dikatakan Misran Effendi, bahwa kegiatan ini akan semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, melalui kegiatan ini kiranya semakin mengenalkan alam dan budaya asli Kubar, sehingga kedepan mampu membangkitkan ekonomi kerakyatan dibidang pariwisata dan budaya Kubar.
“ Kami atas nama Pemkab Kubar berterima kasih kepada Kodam VI/Mlw dan Kodim 0912 Kubar,” kata Misran Effendi.
Lanjutnya, Dengan digelarnya event ini bukan saja untuk uji nyali di medan berat bagi para rider, tapi juga untuk memperkenalkan eksotika alam dan wisata di Kabupaten Kubar kepada masyarakat luas.
Sementara itu komandan Kodim 0912 Kubar, Letkol. Inf. Anang Sofyan Efendi mengatakan, bahwa menyelenggarakan event Touring Adventure Trail ini dalam rangka memeriahkan HUT ke-61 Kodam VI Mulawarman dan sekaligus menyambut HUT kemerdekaan RI yang ke 74 tahun 2019.
“ Kegiatan Adventure Trail ini diikuti sebanyak 500 rider dari seluruh penjuru Nusantara, guna menjelajahi hutan Kubar yang mempunyai panorama alam yang natural,” kata Anang Sofyan Efendi.
Dikatakan Anang Efendi , bahwa event tersebut dalam rangka menumbuhkan jiwa nasionalisme merah putih bagi generasi muda se-Indonesia, disamping itu untuk mempromosikan destinasi wisata dan budaya Kubar keluar daerah.
“Selama dua hari rider atau pecinta motor trail dari wilayah se-Indonesia bertemu dan silaturahmi di Kubar. Guna membangkitkan jiwa nasionalisme merah putih menjaga keutuhan NKRI,” bebernya.
Ia menuturkan, bahwa ajang ini untuk bersama seluruh stakeholder se-Kubar, mempromosikan keindahan alam dan budaya Kubar, agar kedepan menjadi destinasi wisata di Indonesia bahkan ke mancanegara.
Ketua Panitia Event Merah Putih Open Nasional Touring Adventure Trail Kodim 0912/KBR, M Teddy dalam laporannya mengatakan, bahwa sebelumnya mohon maaf kepada peserta dengan keterbatasan pihak panitia hanya bisa menyiapkan kebutuhan yang diperlukan rider selama dua hari, yakni sejak 3-4 Agustus 2019.
“ Kami hanya bisa menyiapkan Inapan bagi rider di enam Lamin (Rumah Adat) di Taman Budaya Sendawar (TBS),” kata M. Teddy.
Ia mengatakan bahwa Jalur lintasan rider selama dua hari sepanjang 150 KM, sedangkan untuk persiapan teknis sangat matang.
“ Panitia telah menyiapkan hadiah berupa 3 unit sepeda motor dan beragam doorprize,” ujar M. Teddy. (arf)