Mahyudin Mendaftar ke Partai Gerindra Sebagai Calon Gubernur

Indcyber.com, Samarinda -Wakil Ketua DPD RI sekaligus kandidat bakal calon gubernur Kalimantan Timur, Mahyudin, secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran ke sekretariat DPD Partai Gerindra di Jalan Kadrie Oening, Samarinda. Rabu, (22/5/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Mahyudin mengungkapkan harapannya untuk mendapat dukungan dari DPP dan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam pencalonannya sebagai gubernur Kaltim.

“Hari ini saya mengembalikan formulir pendaftaran sebagai bakal calon gubernur Kalimantan Timur di Partai Gerindra. Harapan kami, kita bisa mendapatkan restu dari DPP dan Ketua Umum untuk maju sebagai calon gubernur lewat Partai Gerindra,” ungkapnya.

Menanggapi pandangan pengamat yang menilai potensi pencalonannya kecil, Mahyudin tetap optimis.

“Kalau melihat pengamat, ya kita potensi nya kecil sih. Tapi kalau saya baca di media, laporan tiga pak Rudy Mas’ud kan sudah punya Golkar ya kan bisa mengusung sendiri, pak Isran Noor pernah diusung Gerindra. Sekarang giliran lah ganti-gantian,” jelasnya.

Mahyudin menekankan pentingnya memberikan kesempatan kepada rakyat Kaltim untuk menentukan pilihannya tanpa monopoli partai.

“Pak Prabowo itu kan orang ikhlas ya kan ingin membangun demokrasi di Indonesia dengan baik. Saya kira sekarang yang sudah punya perahu tidak usah borong-borong partai semua. Biarkan rakyat Kaltim yang menentukan pilihannya. Jadi kalau bisa Gerindra ke saya lah kira-kira begitu,” tegasnya.

Ia juga menekankan bahwa Gerindra tidak mengenal istilah mahar politik dalam proses pencalonan, sesuai dengan semangat membangun demokrasi yang lebih baik.

“Harapan saya dengan semangat kita dan semangat pak presiden terpilih untuk membangun demokrasi lebih baik, sebaiknya mahar politik itu ditiadakan karena itu merusak demokrasi kita. Saya percaya di Gerindra tidak ada mahar-maharan,” kata Mahyudin.

Ketua tim penjaringan Gerindra, Ekti Imanuel, menyatakan bahwa semua berkas yang dikembalikan akan diplenokan dan direkomendasikan ke DPP.

“Tugas daripada tim penjaringan kita semua yang mengembalikan berkas akan kita plenokan dan akan kita rekomendasikan ke DPP. Tiga calon ini bisa berpotensi, karena partai Gerindra tidak mengusung calonnya sendiri sebagai gubernur, perlu koalisi,” jelas Ekti.

Ekti menambahkan bahwa Mahyudin adalah tokoh muda yang berpengalaman, dengan rekam jejak di eksekutif dan legislatif sejak 2001 sebagai wakil bupati termuda.

“Gagasan Kaltim keren yang dibawa Mahyudin merupakan suatu produk luar biasa. Beliau tokoh muda dengan pengalaman yang komplit di eksekutif dan legislatif, jadi apa yang dia sampaikan masuk akal semua,” pungkas Ekti.

Dengan berbagai tantangan dan peluang, Mahyudin optimis bisa maju sebagai calon gubernur Kaltim melalui Partai Gerindra, membawa harapan baru bagi masyarakat Kalimantan Timur.(indra)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *