PELEPASAN SISWA/SISWI PAUD KECAMATAN SEPAKU TA 2018/2019

indcyber.com, Sepaku – Alhamdulillah, senin (29/04/2019) jam 08:00 s/d 12:00 Paud se Kec.Sepaku melaksanakan acara Pelepasan siswa-siswi yang berlangsung di Gedung Serba guna Desa Tengin Baru Rt.21 Kec. Sepaku Kab.Penajam Paser Utara. Acara Pelepasan ini adalah angkatan Tahun Ajaran 20018/2019.

Pelaksanaan acara pelepasan siswa PAUD Sekecamatan Sepaku ini diikuti oleh  165 siswa/siswi. Para orang tua dan wali murid juga hadir menyaksikan kebahagiaan anak-anak mereka beserta beberapa tamu undangn. Yaitu Bastian wakil dari Camat sepaku, Acara pelepasan kali ini juga diramaikan oleh Tarian dan Paduan Suara dari Siswa-siswi PAUD.

Wiwi Ketua korcam sekaligus ketua panitia, Pelepasan 165 siswa/siswi Paud Se Kecamatan Sepaku terlaksana adanya dukungan  wali siswa siswi yang beriuran 100.000 per murid, ” Total dana yang terkumpul sebanyak Rp 17.400.000. Sedangkan pengeluaran acara tersebut sebesar 18.100.000, Meski ada kekuarangan, dana di talangi oleh para guru demi terlaksananya acara tersebut dengan lancar.” Kata  Wiwi ketua panitia.

Menurut Samsia pengawas Tk/Sd se kecamatan sepaku, acara pelepasan ini berjalan dengan baik dan sangat meriah. Ia menceritakan, PAUD Se-Kecamatan Sepaku berdiri sejak bulan Mei tahun 2018, Kelompok bermain dan TK bernaun dibawah Yayasan Asri mandiri. Sumber Pembiayaan kegiatan proses belajar mengajar di kelola sepenuhnya oleh yayasan, termasuk Gaji/Honor Kepala Sekolah dan Guru-guru dikelompok bermain PAUD Se-Kecamatan Sepaku. ” Untuk Honor masih 400.000 / Bulan, meski  tidak memenuhi standar kedepan diupayakan di tingkatkan,”Beber Samsia pengawas Tk/Sd se kecamatan sepaku.

Sementara itu Pemilik PAUD H.Ambo Saka,Spd berharap bahwa setiap Taman bermain Se kecamatan Sepaku memiliki fasilitas bermain yang mendidik dan memberikan wawasan dan yang terpenting aman bagi anak-anak begitu termasuk untuk sekolah TKnya. ” Mudah-mudahan dinas pendidikan terkait juga bisa turut serta memberikan pembinaan, Soal Honor guru-guru, itu Kemampuan Yayasan saat ini, namun tidak menuntut kemungkinan di tingkatkan seiring dengan keterlibatan pemerintah  dalam memajukan dan mencerdaskan anak bangsa. Kami akui berdasarkan undang-undang honor harus menyesuaikan dengan titel guru-guru seperti S1. 30 tahun kedepan Generasi pembimbing memiliki peranan yang sangat strategis untuk kemajuan agama dan bangsa.” Ujar H.Ambo Saka,Spd.

Disisi lain Bastian dalam sambutannya mewakili Camat sepaku memberikan ucapan terimah kasih sebesar-besarnya atas pembinaan Paud 165 Siswa Se-Kecamatan Sepaku , Serta memberikan apresiasi kepada Kepala Paud dan jajarannya Se Kecamatan Sepaku. ” Pendidikan adalah tanggung jawab kita semua bapak/Ibu, guru-guru, dan semuanya untuk mencerdaskan bangsa, melalui pendidikan, bukan hanya sekedar bisa bernyanyi, bersuara merdu dan Menari. Ini sunguh prestasi Luar Bisa PAUD Sepaku, terus tingkatkan, saya atas nama Camat Sepaku sekali lagi mengucapkan banyak terimah kasih,” Ujar Bastian Mewakili camat sepaku. (BHR)

Loading

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *