Indcybet.com – Seno Aji, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur Sekaligus politisi dari Partai Gerindra, mengungkapkan fenomena yang terjadi dalam pemilu. Menurutnya, kejadian ini memang tidak asing, namun kali ini terasa luar biasa.
“Sudah beberapa kecamatan yang kami peroleh hasilnya, dan sayangnya, memang benar-benar terdapat indikasi pengelembungan suara,” ujar Seno Aji. Minggu, (3/3/2024).
Namun, Seno Aji juga menegaskan bahwa pihaknya tetap menghormati KPU. Dia mengakui bahwa pada saat penghitungan suara di PPK, KPU berhasil memperbaiki kesalahan yang terjadi, sehingga tidak sampai ke tingkat kabupaten maupun provinsi.
“Walaupun demikian, jika kita tidak mengawasi dengan cermat, hal ini dapat berujung pada kesalahan yang fatal,” pungkasnya.
Lebih lanjut Seno Aji menyatakan rasa syukurnya karena bisa mencegah pengelembungan suara di salah satu partai.
“Alhamdulillah, Saya dan tim kami, baik dari Partai Gerindra maupun partai lainnya, saling mengawasi. sehingga bisa berjalan lancar” pungkasnya.
Dengan keterbukaan Seno Aji, publik diajak untuk lebih waspada dan berpartisipasi aktif dalam mengawasi jalannya proses pemilu demi menjaga integritas dan kejujuran demokrasi. (Yn)