Anggota dan Ketua Bapemperda DPRD Kaltim, H Jawad Sirajuddin,SH.,MH.
Penulis: Slamet Pujiono
INDCYBER.COM,Sabtu malam (20/2/2021) anggota DPRD Kaltim yang juga Ketua Bapemperda H A Jawad Sirajuddin,SH,.MH melakukan kegiatan serap aspirasi masyarakat yang bertempat di salah satu rumah wargaRT 30 jalan Biawan gang 2.
Banyak usulan atau aspirasi yang disampaikan oleh warga setempat kepada wakil mereka yang kini duduk di Kursi Karang Paci.Salah satunya adalah usulan semenisasi gang yang mana rumah warga sangat berdekatan sekali dengan salah satu destinasi wisata alam untuk menikmati pemandangan kota Samarinda dimalam hari dari atas ketinggian.
“Dengan hadirnya anggota DPRD Kaltim dari fraksi PAN H Jawad Sirajuddin saya selaku Ketua RT 30 tentunya sangat berterima kasih.Karena kami warga di sini dapat menyampaikan langsung keluhan keluhan kami terutama terkait semenisasi akses jalan gang yang juga sebagai jalur bagi warga Samarinda yang ingin menikmati serta melihat kita Samarinda dari ketinggian,”ujar Ketua RT 30 kepada indcyber.com.
Selain itu warga juga mengeluhkan sarana dan prasarana air bersih.Karena hingga saat ini belum tersentuh dengan air bersih milik Pemerintah Kota Samarinda tersebut.
Sementara itu anggota DPRD Kaltim H Jawad Sirajuddin setelah menyerap aspirasi masyarakat,ia berjanji akan mewujudkan impian masyarakat RT 30.Mengingat tempat tersebut adalah salah satu akses menuju destinasi wisata domestik.
“Apa yang sudah warga sampaikan wajib untuk kita realisasikan.Semenisasi jalan harus kita perjuangkan apalagi ini adalah akses menuju destinasi wisata.Jika jalannya mulus insyaallah pengunjung juga banyak sehingga dari situ akan menghasilkan salah satu Pendapatan Asli Daerah,kan lumayan,”ucap H Jawad Sirajuddin usai reses, Sabtu (20/9/2021).
Politisi senior Kaltim ini akan terus berjuang serta berkoordinasi dengan pihak terkait agar mendapatkan anggaran.
“Insyaallah keinginan warga tersebut akan kami penuhi dan perjuangkan mendapatkan anggaran baik itu di perubahan atau Murni, Dengan tujuan agar impian masyarakat dapat terwujud walaupun secara bertahap,”tuturnya.